Kata siapa produk kopi dengan fashion tidak dapat bersatu. El’s Coffee dan TAPS membuktikan bahwa mereka bisa berkolaborasi dan menghasilkan produk yang unik serta menarik.
Pandemi memberikan dampak yang cukup signifikan kepada sektor-sektor usaha di Indonesia. Namun, pandemi ini justru dimanfaatkan oleh para pelaku usaha brand-brand lokal untuk semakin berani mengenalkan produknya ke masyarakat. Hal tersebut, juga bersamaan dengan minat masyarakat pada brand-brand lokal yang semakin tinggi.
Untuk lebih berkembang dan berinovasi, kolaborasi bisa dijadikan pilihan para brand-brand lokal. Maka, El’s Coffee dengan TAPS bekerja sama dalam kolaborasinya yang bernama “Ktapels”. Persaingan bisnis, tidak membuat El’s Coffee dan TAPS takut dan ragu untuk bekerja sama.
El’s Coffee adalah sebuah brand kopi lokal Lampung yang memiliki kualitas premium pada setiap produknya produk kopinya. Sementara, TAPS adalah brand fashion Lampung yang mengkombinasikan tapis Lampung dengan kaos polos hingga jas. Kolaborasi antara dua brand Lampung juga bisa dijadikan ide bisnis yang menarik. Mereka dapat menghasilkan produk yang bisa digunakan oleh para pecinta kopi dan fashion lokal.
Kolaborasi ini juga sebagai bentuk dukungan El’s Coffee sebagai brand kopi lokal Lampung terhadap sesama brand lokal Lampung yaitu TAPS. “Kolaborasi dan kerjasama dengan TAPS merupakan bentuk dukungan El’s Coffee terhadap sesama brand lokal Lampung. Kedepannya, sesama brand Lampung bisa saling mendukung untuk memajukan produk-produk Lampung karena produk lokal juga memiliki kualitas yang baik dan premium.” Kata pemilik El’s Coffee, Bapak Elky.
Tidak hanya sebatas kolaborasi, El’s Coffee dengan TAPS ingin membantu menaikan nama brand-brand lokal di pasar Nasional. Mereka mencoba menciptakan suatu terobosan yang unik, sehingga membuat kedua brand lokal ini memberikan kesan yang unik dan epik. “Kami berharap dengan adanya kolaborasi antara El’s Coffee dengan TAPS bisa berkontribusi untuk menaikan nama brand Lampung supaya lebih dikenal tidak hanya masyarakat lokal namun juga dikenal oleh masyarakat Indonesia.” Imbuh pemilik TAPS Bapak Rico Febrian.
El’s Cofffee berkolaborasi dengan TAPS menghadirkan produk yaitu t-shirts dan jaket bomber. Dalam kolaborasi “Ktapels” menyertakan elemen-elemen biji kopi baik dari desain maupun warna karena El’s Coffee sendiri merupakan sebuah brand kopi. Serta menyertakan warnakhas Lampung seperti warna pada Tapis Lampung karena keduanya sama-sama brand berasal dari Lampung. Tidak hanya meluncurkan produk kolaborasi “Ktapels”, El’s Coffee dan TAPS juga meluncurkan seragam baru untuk El’s Coffee Team. Desain dari seragam tersebut menyerupai blazer dengan lengan panjang yang tidak ada pengaitnya. Warna hitam dengan tambahan tapis pada setiap ujung lengan dan batik biji kopi pada list blazer memberikan kesan yang elegan dan menarik.
Kolaborasi “Ktapels”kedua brand ini diresmikan pada Jumat, 25 Maret 2022 di El’s Coffee Roastery. Peresmian ini diresmikan langsung oleh kedua owner El’s Coffee dan TAPS, Bapak Elkana Arlen Riswan atau Elky sebagai pemilik El’s Coffee dan Bapak Rico Febrian sebagai pemilik TAPS. Peresmian juga dihadiri oleh puteri Indonesia Lampung, Miss dan Mister Grand Tourism Indonesia, beberapa Putra Pariwisata Lampung dan influencer Lampung.
Peresmian ini juga diisi oleh pertunjukan fashion show yang menunjukan produk-produk kolaborasi “Ktapels”. Masing-masing produk mempunyai detail desain serta warna yang berbeda-beda. Tentunya, selalu ada ciri khas dari Kopi dan juga Tapis Lampung. Berikut beberapa produk yang diluncurkan pada kolaborasi “Ktapels”.
1. T-shirt
Kolaborasi ini meluncurkan t-shirt dengan tiga varian warna, yaitu warna hitam, biru, dan putih. Bagian ujung lengan terdapat tapis dengan warna emas yang elegan. Serta dibagian kiri bawah terdapat logo El’s Coffee yang menyerupai pohon dari susunan biji-biji kopi. Produk lokal kerap dianggap kaku dan ketinggalan zaman. Namun, t-shirt ini terlihat trendy meskipun terdapat unsur budayanya. Maka, bisa digunakan untuk acara resmi maupun santai. Bahan yang digunakan juga menggunakan bahan premium sehingga memberikan kenyamaan saat dipakai.
2. Jaket Bomber
Jaket bomber merupkan jaket seperti parasut dan menimbulkan kesan sedikit besar pada lengan jika digunakan. Jaket ini cocok dipakai untuk acara santai ataupun acara resmi. Bisa disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing. Dalam edisi kolaborasi ktapels, jaket yang dikeluarkan adaempat variasi warna, yaitu warna hitam, merah, biru tua, dan putih. Dari segi desain, keempatnya hampir memiliki desain yang sama. Bagian belakang jaket terdapat tapis yang cukup besar. Juga terdapat list tapis pada bagian kantung jaket. Tidak lupa,ada logo el’s coffee dibagian kanan jaket.
Kamu bisa mendapatkan roduk kolaborasi “Ktapels” sejak Jumat, 25 Maret 2022 di El’s Coffee Roastery, Jl. Kalibalau Kencana, Kec. Sukabumi, Kota Bandar Lampung. Serta bisa order secara online melalui e-commerce El’s Coffee. Tidak hanya mendapatkan produk, namun kamu juga mendapatkan kualitas yang premium dan desain yang unik dan mernarik. Sangat worth it sekali.kamu juga secara tidak langsung, bisa ikut berpartisipasi dalam membantu produk lokal brand untuk lebih berkembang serta dikenal oleh masyarakat secara luas.